Peringatan Hari Pendidikan Nasional dan Penyerahan Hadiah Lomba

Upacara Hari Pendidikan Nasional pada tanggal 2 Mei 2023 telah dilaksanakan pada pagi hari di halaman UPT SMP Negeri 2 Gresik. Upacara ini diikuti oleh seluruh siswa-siswi dan juga bapak ibu guru, berserta staf.

Tema hardiknas tahun ini adalah “Bergerak Bersama Semarakkan Merdeka Belajar”. Kegiatan ini dipembinai oleh Bapak Mohammad Salim S.Ag.MA selaku kepala sekolah. Kegiatan berjalan dengan sangat lancar dan tepat waktu.

Setelah upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional, dilanjut dengan penyerahan hadiah lomba yang telah diraih oleh siswa-siswi selama bulan suci ramadhan 1444H.

Siswa tersebut telah meraih juara lomba yang diadakan di dalam kota maupun luar kota. Lomba tersebut adalah lomba patrol yang diadakan oleh Dinas Pendidikan Kab. Gresik dan lomba pencak silat NU CUP-2023 yang diadakan di Jombang.

Siswa tersebut adalah M.Bachri Ramadhan beserta tim yang memenangkan lomba patrol. Juga ada Siti Nor Rahmah dan Rahayu Wilujeng yang sama-sama meraih juara 1 sesuai dengan kategorinya.

Bulan suci ramadhan bukanlah penghambat untuk mengejar prestasi yang ada dalam diri para siswa-siswa. Jayalah selalu UPT SMP Negeri 2 Gresik.

*Artikel ini disusun oleh Sekar Arum Indraputri