Inagurasi Kandidat Sekolah Rujukan Google di UPT SMP Negeri 2 Gresik

UPT SMP Negeri 2 Gresik pada Jumat, 25 April 2025 menggelar inagurasi sebagai Kandidat Sekolah Rujukan Google (KSRG) menandai langkah penting dalam transformasi digital sekolah tersebut.Acara ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting diantaranya pihak Google Indonesia, Ketua DPRD Kabupaten Gresik, Kepala Dinas Pendidikan kabupaten Gresik, Pengawas sekolah, Kepala sekolah wilayah tengah kabupaten Gresik, Komite, perwakilan dari pihak PT Hallo Indonesia dan Leader Gresik.

Kedatangan para tamu undangan disambut dengan hadrah dan diikuti ucapan selamat datang oleh para duta UPT SMP Negeri 2 Gresik, tim inti OSIS, tim KCL,serta  diiringi tari remo. Acara inagurasi dibuka langsung oleh pemandu acara , disusul dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya,Doa, Tari Sekar Giri, Penyerahan plakat dari pihak Google Indonesia kepada kepala Dinas Pendidikan kabupaten Gresik, dan Ketua DPRD Kabupaten Gresik,  Sambutan, dan Kunjungan Gelar karya P5

Inagurasi sebagai KSRG menandai langkah besar UPT SMP Negeri 2 Gresik menuju digitalisasi pendidikan. Google Indonesia, melalui Country Lead Google for Education, secara resmi menyerahkan plakat dan memberikan sambutan yang menginspirasi. Acara ini juga dimeriahkan dengan berbagai penampilan kreatif dari peserta didik, seperti tari Sekar Giri, dan gelar karya P5.

 Dalam sambutan kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Gresik S. Hariyanto, S.Pd, MM menyampaikan selamat kepada UPT SMP Negeri 2 Gresik atas pencapaiannya sebagai kandidat Sekolah Rujukan Google. “Semoga UPT SMP Negeri 2 Gresik menjadi kebanggaan Kabupaten Gresik sebagai sekolah berbasis teknologi digital dan menjadi percontohan bagi sekolah lain ” ujarnya. Kak Ros sapaan akrab dari pihak google indonesia  juga berharap agar seluruhpeserta didik UPT SMP Negeri 2 Gresik dapat memanfaatkan informasi berbasis digital melalui Google untuk mendukung kegiatan pembelajaran di sekolah.

Ketua DPR kabupaten Gresik Syahrul Munir, menyampaikan ucapan selamat dan dukungannya UPT SMP Negeri 2 Gresik telah ditetapkan sebagai salah satu kandidat rujukan pertama dilabupaten Gresik.

Kepala UPT SMP Negeri 2 Gresik Bapak Mohammad Salim,S.Ag, MA, menyatakan rasa syukurnya dan berharap agar sekolah ini dapat terus maju dan berinovasi dalam dunia pendidikan di Kabupaten Gresik. “Kami berkomitmen untuk merealisasikan hal ini dan terima kasih dukungan dari DPRD Kabupaten Gresik yang sudah memberikan proker  berupa cromebook ke UPT SMP Negeri 2 Gresik” Ungkap Mohammad Salim, S.Ag, MA.

Acara inagurasi sebagai KSRG ini tidak hanya menandai langkah maju sekolah dalam digitalisasi pendidikan tetapi juga membawa harapan baru bagi dunia pendidikan di kabupaten Gresik. Perayaan ini juga dimeriahkan dengan kegiatan gelar karya P5 kelas 7 dan 8 dengan tema Kewirausahaan dengan topik Makanan dan Minuman Sehat.

Penulis Yunita Rahmah, S.Pd

Ujian Praktik Kelas IX UPT SMPNegeri 2 Gresik Tahun 2025

Sejak hari ini, Senin tanggal 21 April 2025 para peserta didik Kelas IX UPT SMP Negeri 2 Gresik memulai perjuangannya untuk menghadapi ujian praktik. Para peserta didik tampak antusias dan bersemangat ketika sedang berhadapan dengan para penguji di setiap mata pelajarannya.

Beberapa mata pelajaran yang mengadakan ujian praktik telah ditentukan oleh bagian Kurikulum sekolah yakni mata pelajaran pendidikan jasmani dan olahraga, bahasa inggris, ilmu pengetahuan alam, prakarya, bahasa indonesia, pendidikan agama, teknologi informasi dan komunikasi, serta bahasa jawa.

Ujian Praktik sendiri merupakan kegiatan penilaian hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran tertentu yang lebih menekankan pada aspek psikomotor, kecakapan dan keterampilan. Para peserta didik diminta untuk mengasah keterampilan yang telah diperoleh selama mengikuti kegiatan belajar mengajar di kelas. Tentunya masing-masing pelajaran memiliki mata praktik yang berbeda .

Harapannya, hasil yang dicapai oleh peserta didik kelas 9 dapat membantu mereka untuk menempuh jenjang berikutnya dan mendapatkan hasil yang maksimal. Pelaksanaan ujian praktik di UPT SM Negeri 2 Gresik berlangsung sejak hari Senin sampai hari Kamis tanggal 24 April 2025 dengan pembagian jadwal dan lokasi ujian yang telah ditentukan untuk masing-masing kelas.

Penulis Yunita Rahmah, S.Pd

Kegiatan Asesmen Akhir Sekolah kelas IX UPT SMP Negeri 2 Gresik Tahun Ajaran 2024/2025

Kegiatan asesmen akhir sekolah kelas IX UPT SMP Negeri 2 Gresik Tahun Ajaran 2024/2025 dilaksanakan mulai tanggal 11 April sampai 17 April 2025. Kegiatan asesmen akhir sekolah ini bertujuan untuk mengukur pencapaian tujuan pembelajaran peserta didik.

Jumlah Peserta didik kelas IX yang mengikuti assesmen ini sebanyak 253 peserta didik, yang terbagi menjadi 8 ruang dan 1 ruang lab komputer.

Sekolah yang menjadi kandidat sekolah rujukan google satu-satunya di kabupaten Gresik, saat assesmen sudah berbasis digital yakni  tidak pernah lagi menggunakan kertas namun menggunakan gawai atau hp . Jika terdapat peserta didik yang terkendala menggunakan gawai atau hp peserta didik diarahkan mengerjakan melalui komputer di ruang lab komputer.

Prosedur mengerjakan assesmen melalui aplikasi ujian yang dimiliki sekolah dan scan barcode terlebih dahulu agar anak-anak tidak bisa melakukan kecurangan saat ujian berlangsung.

Dalam keterangannya, ketua assesmen akhir semester genap Bapak Rojaq mengungkapkan bahwa pelaksanaan ujian berjalan dengan lancar dan tidak ada kendala, peserta didik mengerjakan dengan tertib dan serius.

Penulis : Yunita Rahmah, S.Pd

TIM Sekolah Ramah Anak Kabupaten Gresik Melakukan Bimbingan Verifikasi Lapangan di UPT SMP Negeri 2 Gresik

Bimbingan verifikasi lapangan menuju Sekolah Ramah Anak UPT SMP Negeri 2 Gresik oleh Tim Sekolah Ramah Anak Kabupaten Gresik yang dilaksanakan pada hari Rabu 16 April 2025 . Tim Sekolah Ramah Anak Kabupaten Gresik terdiri dari beberapa anggota gabungan dari Dinas Pendidikan, Dinas KBPPPA, Kementrian Agama, LPA dan Lembaga Masyarakat. Kedatangan tim verifikasi lapangan disambut baik oleh seluruh warga UPT SMP Negeri 2 Gresik dengan menampilkan yel-yel dari TIM KCL , hadrah banjari Nurul Iman, ICMS (Inspektur Cilik Makanan dan Sanitasi), dan para duta UPT SMP Negeri 2 Gresik diantaranya duta SRA, duta ICMS, duta literasi, duta lingkungan, dan duta moderasi beragama. Bimbingan verifikasi ini terdiri dari bimbingan mulai dari komponen 1 hingga komponen 6 serta tim verifikasi berkeliling untuk cek fisik. Melalui bimbingan verifikasi bersama Dinas KBPPPA Kabupaten Gresik kepada TIM SRA UPT SMP Negeri 2 Gresik. Verifikasi lapangan ini bertujuan untuk menuju Sekolah Ramah Anak tingkat nasional.

“Alhamdulillah bimbingan verifikasi lapangan menuju sekolah ramah anak tingkat nasional berjalan dengan baik” Ungkap kepala UPT SMP Negeri 2 Gresik Bapak Mohammad Salim, S.Ag, MA.

Penulis : Yunita Rahmah, S.Pd

Hari Pertama Masuk Sekolah Halalbihalal antara Guru dan Siswa UPT SMP Negeri 2 Gresik

Hari pertama masuk sekolah setelah libur lebaran disambut dengan momentum istimewa yakni halalbihalal UPT SMP Negeri 2 Gresik. Halalbihalal dilaksanakan di depan halaman sekolah pada hari Rabu tanggal 9 Maret 2025 pukul 07.00 WIB sampai pukul 08.10 WIB. Acara halalbihalal dibuka secara langsung oleh kepala UPT SMP Negeri 2 Gresik yakni bapak Mohammad Salim, S.Ag,MA. Dilanjutkan dengan pengarahan mengenai kegiatan belajar mengajar oleh wakil kepala sekolah bagian kurikulum Bapak Rojak,S.Pd. Selain itu di isi dengan tausiyah mengenai tema ‘Hari Raya Idul Fitri’ serta doa bersama yang dipimpin oleh Ustadz Chumaidi. Sesi yang terakhir yakni sesi salam-salaman antara para guru dan siswa UPT SMP Negeri 2 Gresik. Sesi ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi, meneguhkan kebersamaan, dan tentunya saling memaafkan sebab seorang guru dan siswa adalah manusia biasa yang tak luput dari kesalahan.

Penulis : Yunita Rahmah,S.Pd