AKSI BERSIH BERSIH SAMPAH DI BANDAR GRISSEE BERSAMA

KELOMPOK CINTA LINGKUNGAN / KCL

Halo sobat KCL, itulah sapaan akrab dari akun IG adiwiyataspendagres_ setiap kali menyapa para sahabat lingkungan dalam setiap aksi kegiatan, Jum’at 01 November 2024 diawali dengan  aksi bersih-bersih sampah di area Bandar Grissee dan sepanjang Jalan Basuki Rahmat yang tidak jauh dari UPT SMP Negeri 2 Gresik.

Kenapa di Bandar Grissee? Karena  Bandar Grissee adalah Ikon dan merupakan herritage kota tua yang bersejarah dan juga dijadikan sebagai destinasi wisata di Kota pudak ini sehingga  banyak didatangi oleh wisatawan karena di berbagai sudutnya banyak spot foto menarik. Bagi para milenial tempat ini cukup Instagramable. Tujuan dari aksi ini adalah sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan.

Kegiatan Aksi Bersih Bersih sampah ini diikuti seluruh anggota KCL sebanyak kurang lebih 60 siswa didampingi pembina KCL.  Aksi Bersih Bersih Sampah ini dilakukan di berbagai titik area, meliputi Trotoar, Jalan Raya, depan ikon Bandar Grisee, depan Kediaman Dinas Wakil Bupati, Depan kantor Polres Gresik dan lokasi lain yang terdapat tumpukan sampah untuk kemudian dikumpulkan, dipilah dan ditimbang. Selanjutnya, sampah anorganik yang mempunyai nilai ekonomi diberikan ke Petugas Kebersihan dan sampah organik diolah menjadi kompos atau dengan pengolahan lainnya. Dalam kegiatan ini seluruh sampah yang dikumpulkan dapat terolah dengan baik sehingga yang nantinya terangkut ke TPA hanya residu dengan jumlah total seluruh sampah setelah ditimbang sebanyak 45 kilo.

Menurut pembina KCL ibu Sumiarsih,S.Pd  bahwa aksi bersih-bersih sampah ini adalah momentum yang baik dan pembelajaran buat anggota KCL tentang kepedulian terhadap lingkungan serta diharapkan kegiatan ini agar bisa meningkatkan kolaborasi semua pihak dan bekerja bersama untuk mewujudkan Kawasan Gresik Merdeka Sampah atau GKMS dan  mencapai target Zero Waste di Kabupaten Gresik. Dalam kegiatan ini juga  dapat dipakai sebagai media penyampaian pesan kepada masyarakat sekitar bahwa membuang sampah di sembarang tempat dapat memberikan permasalahan lingkungan kini dan nanti sehingga pola pikir mereka bisa berubah untuk lebih mencintai kebersihan.

Pada akhirnya aksi bersih bersih sampah ini diharapkan dapat memperbaiki kualitas lingkungan di Bandar Grissee, dan meningkatkan wawasan dan pemahaman masyarakat umum atas pelaksanaan program ekstra Kelompok Cinta Lingkungan.

Penulis artikel : Sumiarsih,S.Pd

Posting : Yunita Rahmah, S.Pd

KEGIATAN DIANPINRU 2024 – 2025 UPT SMP Negeri 2 Gresik

Kegiatan DIANPINRU (Gladian Pimpinan Regu) adalah kegiatan Pramuka Penggalang untuk melatih dan mendidik Pemimpin Regu (Pinru) dan Wakil Pemimpin Regu ( Wapinru). Kegiatan DIANPINRU yang dilaksanakan pada hari Sabtu dan Minggu tanggal 26 – 27 Oktober 2024. Kegiatan tersebut dilaksanakan untuk melantik ketua dan wakil pimpinan masing – masing regu, pelantikan TKU  tingkat Ramu dan Rakit, serta pelantikan untuk siswa yang sudah menjadi Pramuka Garuda.

Pembina yang mengikuti kegiatan tersebut adalah Kak Vera, Kak Ning, dan Kak Abdi, serta kegiatan tersebut dihadiri oleh Kamabigus UPT SMP Negeri 2 Gresik yaitu Kak Mohammad Salim,S.Ag. MA, pada kegiatan tersebut ada beberapa pemateri yang memberikan materi tentang TEKPRAM (Teknik Kepramukaan), Leadership (Kepemimpinan), dan PPGD (Pertolongan Pertama Gawat Darurat).

Materi tentang TEKPRAM diisi oleh Kak Mar’atul Hidayah, materi tentang Leadership diisi oleh Kak Poniman, dan materi tentang PPGD diisi oleh Kak Wulan. Kegiatan tersebut dilaksanakan di perpustakaan dan lapangan sekolah. Kegiatan yang dilakukan pada hari Sabtu yaitu kegiatan pembukaan yang dibuka oleh Kamabigus UPT SMP NEGERI 2 Gresik, selanjutnya anak-anak diarahkan untuk bisa mengikuti pelantikan dengan sebaik-baiknya agar mereka bisa menjadi contoh untuk anggota Pramuka lain dan juga teman – temannya, khususnya tentang kedisiplinan, bertanggung jawab, dan ketertiban.

Setelah itu dilanjutkan kegiatan yang kedua yaitu pelatihan PBB yang dilatih oleh kakak – kakak alumni UPT SMP Negeri 2 dari Paskibraka Kabupaten Gresik. Selanjutnya siswa/siswi diistirahatkan selama 30 menit dan dilanjutkan dengan kegiatan materi TEKPRAM, setelah itu siswa/siswi istirahat untuk sholat dan makan. Lalu dilanjutkan dengan materi Leadership dan PPGD.

Pada hari kedua yaitu hari Minggu siswa/siswi melaksanakan Jelajah Kota Pudak dengan membuat Peta Pita. Kegiatan penjelajahan melewati 3 pos. Pos 1 berada di Bandar Grisse yaitu melaksanakan PBB, pos 2 berada di Alun – alun Gresik yaitu mengerjakan soal mengenai Pramuka, pos 3 berada di depan Klenteng Gresik untuk melaksanakan KIM (Kemampuan Indra Manusia). Setelah melewati 3 pos tersebut siswa/siswi dipersilahkan kembali ke sekolah. Saat sudah berada disekolah, siswa/siswi mengikuti kegiatan penutupan dan pelantikan TKU di Perpustakaan sekolah. Setelah itu siswa/siswi diperbolehkan pulang kerumah masing – masing.

Penulis : OSIS Sekbid 10

Editor dan posting : Yunita Rahmah, S.Pd

Dua Siswa Mengharumkan nama UPT SMP Negeri 2 Gresik dalam Ajang Kejuaraannya

GRESIK – Salah satu pelajar UPT SMP Negeri 2 Gresik kelas 7A, berhasil meraih 2 piala seusai pelaksanakan upacara memperingati  Hari Sumpah Pemuda . Achmad Choirul Umam, berhasil memenangkan Juara II tingkat SMP/MTS Genius Competetion 2024 Matematika di Icon Mall Gresik, yang mendapat 1 piala dan 1 sertifikat. Selain itu Umam juga berhasil memenangkan lomba menulis cerita pendek (cerpen) jenjang kelas 7. Ia memperoleh juara 3 di UPT SMP Negeri 2 Gresik. Umam mengaku sangat senang dan bangga akan pencapaianya. Umam mengikuti acara lomba-lomba tersebut karena ingin mengetahui perkembangan dan  kemampuan yang ia miliki. Umam mempunyai motivasi, “Tetap semangat dalam mengejar prestasi”.

Siswa yang memiliki nama lengkap Chasbullah yang biasa dipanggil Chasbi yakni siswa UPT SMP Negeri 2 Gresik kelas 7A. Juga berhasil membawa 1 sertifikat. Bedanya, Hasby membawa 1 sertifikat beserta medali emas. Ia memenangkan lomba 1000 meter kejurnas BBC ke 3 Bupati Bantul dalam cabang sepatu roda sebagai juara ke II.  Chasbi merasa sangat senang karena memenangkan lomba tersebut. Chasbi melaksanakan lomba tersebut pada tanggal 10 Oktober 2024 – 12 Oktober 2024 di kota Bantul, Jawa Tengah. Chasbi mengikuti lomba ini karena ingin meraih prestasi yang sangat berguna bagi dirinya. “Semangat dan jangan pernah menyerah” Ungkap Chasbi.

Penulis : OSIS Sekbid 10

Editor dan Posting : Yunita Rahmah

Upacara Memperingati Hari Sumpah Pemuda ke 96 di UPT SMP Negeri 2 Gresik

Bertempat di lapangan jalan KH Kholil nomor 16 tepat hari Senin tanggal 28 Oktober 2024 UPT SMP Negeri 2 Gresik melaksanakan upacara memperingati Hari Sumpah Pemuda. Peringatan Hari Sumpah Pemuda tahun ini sudah memasuki peringatan yang ke 96. Upacara ini diikuti oleh seluruh warga UPT SMP Negeri 2 Gresik.
Bapak Mohammad Salim selaku pembina upacara dalam sambutannya memberi motivasi kepada peserta didik untuk terus memperjuangkan cita-cita pemuda Indonesia yakni dengan cara terus berprestasi, inovasi, dan menjadi pemuda yang berguna bagi nusa dan bangsa.

Upacara berangsung dengan tertib dan antusiasme. Peringatan tahun ini menjadi momentum hari sumpah pemudah yang mengharumkan bagi warga UPT SMP Negeri 2 Gresik. Seusai pelaksanakan upacara UPT SMP Negeri 2 Gresik berhasil membawa beberapa penghargaan dari dua peserta didik kelas 7 yakni anada Chasbullah dalam Kejuaraan Nasioanal Juara 2 Sepatu Roda BCC ke 3 dan ananda Achmad Khoirul Umam dalam kejuaran olimpiade matematika yang diadakan Genius Competition meraih juara 2.

Selain peserta didik berprestasi diajang luar sekolah, penyerahan piala untuk lomba sudut baca dan menulis cerpen yang diadakan dalam rangka memperingati bulan bahasa. Tak lain lagi pemberian hadiah bagi peserta didik yang lahir tepat pada hari sumpah pemudah.
Prestasi yang diraih oleh para peserta didik baik dilingkup sekolah maupun luar sekolah menjadi bukti kontribusi nyata bagi peserta didik lainnya mendorong untuk terus mengembangkan kemmapuan diberbagai bidang.

Penulis artikel dan posting : Yunita Rahmah, S.Pd

Suasana Hari Santri di UPT SMP Negeri 2 Gresik

     Hari santri adalah momentum untuk mengenang para santri yang telah memperjuangkan dan mempertahankan kemerdekaan. Sejarah mencatat bahwa kaum santri merupakan salah satu kelompok paling aktif dalam perlawanan terhadap penjajahan. Kegiatan hari santri diperingati setiap tanggal 22 Oktober.

     Lahirnya Hari Santri tidak lepas dari peran besar para santri dan ulama pesantren dalam memperjuangkan serta mempertahankan kemerdekaan Indonesia. Sejak masa penjajahan, mereka telah berjuang melawan penindasan dan kolonialisme melalui berbagai cara, baik perlawanan fisik maupun intelektual. Para santri dan ulama juga turut menyebarkan nilai-nilai Islam yang membawa rahmat bagi seluruh alam, bersifat toleran, moderat, dan inklusif.

Salah satu peristiwa penting yang menjadi dasar penetapan Hari Santri adalah Resolusi Jihad yang disampaikan oleh KH Hasyim Asy’ari, pendiri Nahdlatul Ulama (NU), di Kampung Bubutan, Surabaya, pada 22 Oktober

1945.

     Banyak cara yang dapat dilakukan untuk memperingati kegiatan ini, layaknya di UPT SMPN 2 Gresik. Di sekolah kami memperingati hari santri dilakukan dengan cara seluruh warga sekolah diharapkan memakai busana muslim. Tidak ada kegiatan istimewa dalam hari ini, siswa siswi tetap melaksanakan pembelajaran sesuai jadwal yang ditentukan.

Penulis : Hifdzi dkk (Sekbid 1)

Posting : Yunita Rahmah,S.Pd.