KELOMPOK CINTA LINGKUNGAN / KCL
Halo sobat KCL, itulah sapaan akrab dari akun IG adiwiyataspendagres_ setiap kali menyapa para sahabat lingkungan dalam setiap aksi kegiatan, Jum’at 01 November 2024 diawali dengan aksi bersih-bersih sampah di area Bandar Grissee dan sepanjang Jalan Basuki Rahmat yang tidak jauh dari UPT SMP Negeri 2 Gresik.
Kenapa di Bandar Grissee? Karena Bandar Grissee adalah Ikon dan merupakan herritage kota tua yang bersejarah dan juga dijadikan sebagai destinasi wisata di Kota pudak ini sehingga banyak didatangi oleh wisatawan karena di berbagai sudutnya banyak spot foto menarik. Bagi para milenial tempat ini cukup Instagramable. Tujuan dari aksi ini adalah sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan.
Kegiatan Aksi Bersih Bersih sampah ini diikuti seluruh anggota KCL sebanyak kurang lebih 60 siswa didampingi pembina KCL. Aksi Bersih Bersih Sampah ini dilakukan di berbagai titik area, meliputi Trotoar, Jalan Raya, depan ikon Bandar Grisee, depan Kediaman Dinas Wakil Bupati, Depan kantor Polres Gresik dan lokasi lain yang terdapat tumpukan sampah untuk kemudian dikumpulkan, dipilah dan ditimbang. Selanjutnya, sampah anorganik yang mempunyai nilai ekonomi diberikan ke Petugas Kebersihan dan sampah organik diolah menjadi kompos atau dengan pengolahan lainnya. Dalam kegiatan ini seluruh sampah yang dikumpulkan dapat terolah dengan baik sehingga yang nantinya terangkut ke TPA hanya residu dengan jumlah total seluruh sampah setelah ditimbang sebanyak 45 kilo.
Menurut pembina KCL ibu Sumiarsih,S.Pd bahwa aksi bersih-bersih sampah ini adalah momentum yang baik dan pembelajaran buat anggota KCL tentang kepedulian terhadap lingkungan serta diharapkan kegiatan ini agar bisa meningkatkan kolaborasi semua pihak dan bekerja bersama untuk mewujudkan Kawasan Gresik Merdeka Sampah atau GKMS dan mencapai target Zero Waste di Kabupaten Gresik. Dalam kegiatan ini juga dapat dipakai sebagai media penyampaian pesan kepada masyarakat sekitar bahwa membuang sampah di sembarang tempat dapat memberikan permasalahan lingkungan kini dan nanti sehingga pola pikir mereka bisa berubah untuk lebih mencintai kebersihan.
Pada akhirnya aksi bersih bersih sampah ini diharapkan dapat memperbaiki kualitas lingkungan di Bandar Grissee, dan meningkatkan wawasan dan pemahaman masyarakat umum atas pelaksanaan program ekstra Kelompok Cinta Lingkungan.
Penulis artikel : Sumiarsih,S.Pd
Posting : Yunita Rahmah, S.Pd